We may not be able to prepare the future for our children, but we can at least prepare our children for the future.
Franklin D. Roosevelt

Glycolic Acid, Rahasia Kulit Bercahaya

author
Ratih Sukma Pertiwi
Selasa, 4 Desember 2018 | 08:00 WIB
SHUTTERSTOCK |

Kulit kamu terlihat kusam dan teksturnya tidak merata? Tak perlu panik! Ada lo bahan yang dapat mengatasi dua persoalan tersebut, yaitu glycolic acid, yang kini sudah banyak terkandung dalam produk skincare, seperti serum, cleanser, dan moisturizer.

Sebetulnya glycolic acid bukanlah barang baru di dunia kecantikan. Acid alami yang terbuat dari derivative tebu ini sudah dikenal sejak lebih dari 20 tahun lalu.

Ada empat keunggulan glycolic acid yang bikin wajahmu bercahaya, yaitu:

  1. Mencerahkan Kulit

Di usia muda, pertumbuhan sel-sel kulit terjadi setiap 28 hari sekali. Namun seiring bertambahnya usia, pertumbuhan sel-sel kulit melambat. Sel-sel kulit mati pun menumpuk di atas permukaan kulit dan membuat kulit terlihat kusam.

Dengan menggunakan glycolic acid, sel-sel kulit baru terstimuli untuk cepat muncul sehingga kulit terlihat lebih cerah bercahaya dan bintik-bintik hitam tersamarkan.

  1. Menyamarkan Garis Halus

Selain mencerahkan kulit, glycolic acid juga punya manfaat sebagai anti-aging sehingga mampu menyamarkan garis-garis halus dan kerutan.

Baca juga: Jerawat Picu Depresi, Ini Fakta dan Cara Mengatasinya

  1. Menghilangkan Permukaan Kasar

Glycolic acid merupakan chemical exfoliator yang berfungsi menghilangkan sel-sel kulit mati penyebab permukaan kulit kasar. Hasilnya, permukaan kulit terluar lebih halus dan lembut.

  1. Mengatasi Hiperpigmentasi

Mengalami masalah hiperpigmentasi atau diskolorasi pada kulit? Tambahkan glycolic acid pada beauty regimen kamu.

Baca juga: 4 Cara Atasi Hiperpigmentasi Kulit Wajah

SHUTTERSTOCK |

 

 

Penulis Ratih Sukma Pertiwi
Editor Ratih Sukma Pertiwi