Success is not final, failure is not fatal: it is the courage to continue that counts.
Winston Churchill

7 Tips Tetap Sehat Di Musim Hujan

author
Hasto Prianggoro
Jumat, 25 Januari 2019 | 13:35 WIB
| SHUTTERSTOCK

Musim hujan telah tiba.. Meski rinainya kerap membuat suasana jadi lebih syahdu, air hujan juga bisa mengundang berbagai penyakit, lo. Nah, agar tetap bisa beraktivitas dan sehat di musim hujan, ikuti beberapa tips berikut.

 

1. Siapkan baju ganti

Beraktivitas dengan baju basah akibat hujan sama artinya mengundang penyakit. Sebaiknya bawa baju ekstra untuk berjaga-jaga seandainya baju yang dikenakan basah oleh air hujan. Paling tidak bawalah handuk. Tubuh yang menggigil kedinginan dalam waktu lama bisa mengundang masuknya virus ke dalam tubuh.

2. Bawa payung atau jas hujan

Hindari kehujanan, apalagi sampai basah kuyup. Jika kaki basah akibat hujan, segera keringkan karena bisa menyebabkan infeksi virus. Sebaiknya sediakan payung atau jaket hujan di dalam tas saat beraktivitas di luar rumah saat musim hujan.

3. Cuci tangan

Meskipun sudah sangat umum, anjuran mendasar ini tetap penting. Ya, mencuci tangan merupakan hal wajib untuk mencegah bibit penyakit masuk ke dalam tubuh, tak hanya di musim hujan tetapi di semua kondisi cuaca. Virus dan bakteri bisa masuk ke dalam tubuh dengan cara apa saja dan melalui mana saja, salah satunya tangan. Jadi, sediakan selalu sabun pencuci tangan di rumah dan jangan lupa kantungi hand sanitizer di dalam tas.

 

Baca juga:  Orgasme Bikin Kulit Lebih Sehat, Lo

 

4. Hindari mengusap muka

Tahukah kamu kenapa saputangan dibuat? Ya, tak hanya sebagai aksesoris berbusana, fungsi saputangan sebetulnya adalah sebagai pengganti tangan untuk mengelap wajah dan anggota tubuh yang kotor. Virus dan bakteri bisa masuk ke tubuh melalui mulut, mata, bahkan hidung. Jadi, hindari mengusap atau membersihkan wajah, apalagi menggaruk, dengan tangan terbuka.

5. Stop jajan makanan pinggir Jalan

Siapa yang tak doyan gorengan atau jajanan kaki lima? Gorengan yang renyah dan hangat itu pasti mengundang selera, apalagi di musim hujan yang dingin. Tetapi, makanan ini sama sekali tak disarankan dikonsumsi di musim hujan. Pasalnya, makanan-makanan ini, yang disiapkan dan dimasak di udara terbuka di pinggir jalan, merupakan sumber penyakit yang berkembang melalui air (waterborne diseases) serta memicu infeksi pencernaan. Sebagai gantinya, bawalah bekal dari rumah yang lebih sehat dan higienis.

6. Alas kaki kering

Infeksi kulit bisa bermula dari kaki atau sepatu yang basah oleh air hujan. Selain itu, bagian tubuh yang terbuka juga merupakan sumber waterborne diseases alias penyakit yang berkembang melalui air. Jadi, selalu gunakan alas kaki yang kering dan bersih agar terhindar dari masuknya virus-virus penyakit di musim hujan.

| SHUTTERSTOCK

7. Minum teh herbal

Khasiat terapeutik pada teh herbal akan mencegah masuknya virus atau kuman penyakit ke dalam tubuh, selain aromanya yang memang cocok diminum di musim hujan. Tambahkan cengkeh, kayu manis, basil, dan jahe untuk menambah kehangatan dan aroma teh herbal, lalu seduh sambil menikmati rinai hujan yang merayap melalui sudut-sudut pepohonan. 

Penulis Hasto Prianggoro
Editor Hasto Prianggoro