To her, the name of father was another name for love.
Fanny Fern

Pentingnya Komunikasi Nonverbal, Ini Yang Harus Bunda Lakukan

author
Hasto Prianggoro
Senin, 28 Januari 2019 | 20:57 WIB
| SHUTTERSTOCK

Bahasa tubuh dan intonasi merupakan kunci komunikasi nonverbal. Bunda bisa menggunakan komunikasi nonverbal untuk menyampaikan dan memperkuat pesan positif yang Bunda sampaikan.

Komunikasi nonverbal yang positif bisa membantu meningkatkan hubungan orang tua dan anak, selain juga bisa membangun kedekatan emosional. Anak-anak suka dipeluk dan dicium karena bahasa tubuh ini mengirimkan pesan nonverbal bahwa Bunda pengin dekat dengan anak.

Beberapa hal yang bisa dilakukan orang tua untuk menyampaikan komunikasi nonverbal secara efektif antara lain:

1. Sentuh Tangannya

Sentuh tangan anak untuk memberitahu anak bahwa Bunda tertarik dan mengerti apa yang ia katakan atau ia lakukan.

2. Lakukan Eye Contact

Tatap wajah anak dan lakukan eye contact ketika berbicara dengannya. Katakan, “Bunda dengerin kok apa yang kamu katakan,” dan “Tahu enggak, kamu sangat penting buat Bunda.”

| SHUTTERSTOCK

3. Sama Tinggi

Rendahkan tubuh supaya sama dengan tubuh anak. Ini akan menunjukkan bahwa Bunda pengin membantu anak agar lebih aman. Pada anak yag lebih kecil, eye contact juga sangat membantu.

4. Permainan Cermin

Lakukan permainan “cermin,” artinya gunakan ekspresi wajah dan intonasi suara yang sama dengan yang anak lakukan. Permainan ini akan membuat anak tahu bahwa Bunda mencoba memahami perasaannya. Misalnya, jika anak tersenyum, tersenyum balik. Jika anak sedih, tampikan juga wajah sedih.

Baca juga: Si Kecil Takut Mandi? 5 Langkah Ini Bisa Membantu

5. Intonasi Menyenangkan

Gunakan intonasi suara yang menyenangkan, posisi tubuh dan ekspresi rileks ketika berbicara ke anak. Anak akan melihat Bunda sebagai sosok yang terbuka dan siap mendengarkan. Ini juga akan membuat anak memahami beda antara ketika Bunda marah dan ketika senang. 

Penulis Hasto Prianggoro
Editor Hasto Prianggoro