Tren bayi sudah mulai ikut les berenang semakin diminati.
Tren ini semakin menjadi ketika para selebritis kerap memposting bayi mereka ketika ikut les berenang.
Lalu sebenarnya, mulai umur berapa bayi diperkenalkan dengan olahraga berenang?
National Health Service (NHS), seperti yang dilansir Bounty, menyebut bayi bisa diajak berenang pada usia berapapun dan tidak perlu menunggu sampai bayi mendapatkan imunisasi pertamanya.
Namun, agar lebih aman dan menghindari infeksi, sebaiknya tunggu sampai sekitar 6 minggu setelah lahir, bayi baru diajak berenang.
Sebelum mengajak bayi berenang atau ikut les berenang, ada beberapa hal yang harus diperhatikan orangtua, antara lain:
1. Pastikan Bayi Dalam Keadaan Fit
Misalnya apakah suhu tubuh bayi sedang meningkat, batuk, atau pilek. Jika iya, sebaiknya tunda dulu waktu berenang.
Baca juga: Anti Ribet, Ini Tips Pergi Bareng Bayi
2. Latihan di Rumah
Sebelum bayi benar-benar berenang di kolam renang, sebaiknya kenalkan bayi dengan air, misalnya di kolam karet. Hal ini agar bayi tidak trauma ketika diajak masuk ke air. Karena pengalaman pertama bisa sangat menentukan keberanian bayi untuk masuk ke kolam renang.
3. Waktu yang Tepat
Misalnya jangan ajak bayi masuk ke kolam renang ketika dalam keadaan ngantuk atau baru saja bangun tidur. Karena itu sangat berpengaruh pada mood-nya. Pastikan perut bayi dalam keadaan terisi namun bukan baru saja makan atau minum susu. Beri jeda 30 menit setelah makan atau minum susu sebelum masuk ke kolam renang.
4. Trainer Bersertifikat
Pelatih renang untuk bayi berbeda dengan pelatih renang anak-anak atau orang dewasa. Pelatih renang bayi harus mengantongi sertifikat.
5. Suhu Air Kolam
Jika mengikuti kelas renang, biasanya kolam yang disediakan pun sudah standar untuk bayi, misalnya suhu air kolam 30-32 derajat Celcius.
Baca juga: Ini Cara Mudah Melatih Kemampuan Sosial Bayi
6. Losion Anti Sinar Matahari
Jika kolam renang berada di outdoor, oleskan kulit bayi dengan losion anti sinar matahari yang aman bagi bayi. Sebaiknya, pilih jam renang yang sinar mataharinya tidak terlalu menyengat, misalnya pukul 08.00-09.00 atau 15.00-16.00.
7. Pakaian Renang
Pilih ukuran pakaian renang yang benar-benar fit di tubuh bayi, jangan terlalu ketat atau longgar agar bayi tetap nyaman selama berenang. Jika perlu, pakai popok khusus berenang.