Sesekali coba berkaca ke cermin dan fokuskan perhatian pada bagian kepala dan rambut. Jangan-jangan rambut yang dulu menjadi kebanggaan kini sudah mulai rontok dan menipis. Duh, apa yang harus dilakukan?
Masalah rambut rontok sepertinya menjadi milik semua orang, tak hanya laki-laki tetapi juga perempuan. Penelitian yang dilakukan sebuah produsen perawatan rambut menemukan bahwa kurang dari 45% perempuan yang tidak memiliki masalah pada rambutnya dan masih bisa memiliki rambut indah mereka. Sementara 1 dari 2 laki-laki terpengaruh oleh kerontokan rambut.
Baca juga: Ingin Rambut Tumbuh Lebih Cepat, Ikuti 7 Cara Ini
Rambut mulai menipis ternyata juga mengurangi rasa percaya diri, bahkan ada juga yang sampai depresi akibat rambut kebanggaannya mulai rontok. Penelitian yang dilakukan di Australia itu juga menemukan bahwa saat berkencan pertama kali, 1 dari 2 orang menilai pasangannya dari rambutnya. Tak heran jika 23% warga Australia merasa kehidupan asmara mereka terganggu akibat rambut rontok.
Bagaimana merawat rambut agar tetap sehat dan tak mudah rontok? Yang pertama harus dicari tahu adalah penyebabnya. Stres, diet, obat-obatan, usia dan faktor genetik bisa berdampak pada rambut. Akibatnya, rambut bisa rontok, menipis, kualitas menurun, serta ketebalan folikel rambut yang berkurang.
Yang harus dilakukan adalah mengubah gaya hidup. Laki-laki maupun perempuan yang mengalami rambut rontok sebaiknya mulai rajin berolahraga, mengurangi stres serta memperbaiki pola makan mereka. Banyak obat yang ditawarkan untuk tetap menjaga kesehatan dan ketebalan rambut, tetapi hati-hati dengan efek sampingnya. Berbagai produk perawatan rambut bisa digunakan, namun sebaiknya berkonsultasi lebih dulu dengan dokter.
Urusan rambut yang mulai menipis dan rontok memang bisa bikin pening kepala, tetapi itu bukanlah akhir dari segalanya. Dengan menjaga gaya hidup serta melakukan perawatan secara teratur, rambut indah bergelombang ala Kate Midlleton bukan tak mungkin bisa menjadi milik kamu, lo.