Love as powerful as your mother’s for you leaves its own mark to have been loved so deeply .. will give us some protection forever.
J.K. Rowling

Pumping di Tempat Kerja? Simak 7 Tips Berikut Ini

author
Isna Triyono
Selasa, 16 April 2019 | 10:00 WIB
SHUTTERSTOCK |

Masa cuti melahirkan hampir habis, ini saatnya kamu memikirkan untuk mencukup stok ASIP untuk bayi.

Selain pumping 2-3 minggu sebelum masuk kerja, kamu juga harus sudah siap kontinyu pumping di tempat kerja.

Salah satunya adalah menyiapkan segala perlengkapan pumping, mulai dari alat pumping, kantong atau botol ASI, tas, hingga ice pack untuk menjaga ASI tetap dingin selama perjalanan pulang.

Baca juga: Jangan Panik, Ini 5 Hal yang Harus Dilakukan Setelah Merasakan Kontraksi

Kamu bisa simak 7 tips berikut ini agar pumping di tempat kerja jadi lebih mudah.

1. Ngobrol dengan Teman yang Berpengalaman

Tanyakan soal pengalamannya, ruangan mana yang bisa digunakan untuk pumping, cara mengatur jadwal, hingga penitipan ASIP di lemari es kantor.

2. Amankan Stok

Kamu bisa mulai pumping di rumah 2-3 kali sehari, 3 minggu sebelum kembali masuk kerja. Dengan begitu, kamu masih punya stok ASIP yang aman saat hari-hari pertama kamu masuk kerja.

SHUTTERSTOCK |

3. Atur Jadwal Pumping

Idealnya jika jam kerja kamu 9 to 5, kamu bisa atur jadwal pumping 3-4 kali selama 30 menit. Bicarakan hal ini dengan atasan atau teman satu tim agar mereka juga mengerti.

4. Tas yang Chic

Sebenarnya tas untuk membawa alat pumping dan ASIP, bukan hanya chic tapi juga harus punya fitur yang lengkap.

Misalnya ada kompartemen khusus untuk alat pumping, kantong termal di kedua sisi tas untuk menyimpan ASIP, ruang ekstra untuk membawa perlengkapan lainnya.

Baca juga: Untuk Ayah, Ini 6 Cara Bonding Dengan Bayi

5. Video Bayi

Pastikan kamu menyimpan video-video bayi kamu di handphone. Kamu bisa memutarnya selama pumping di tempat kerja.

Sudah banyak ibu yang membuktikan, pumping sambil melihat video bayi bisa memberikan rasa bahagia dan rileks sehingga aliran ASI-nya pun semakin lancar.

SHUTTERSTOCK |

6. Baju dan Bra Ramah Menyusui

Gunakan baju dan bra yang memudahkan kamu untuk pumping di kantor. Misalnya baju dengan kancing depan atau baju khusus menyusui. Begitu juga dengan bra yang mudah dibuka dan ditutup di bagian depan.

7. Pakai Tangan

Kamu juga bisa mencoba metode pumping tanpa alat, alias menggunakan tangan. Banyak lo kelebihan pumping menggunakan tangan, salah satunya ASI lebih lancar dan banyak karena saat pumping menggunakan tangan, payudara juga seperti di-massage.

Penulis Isna Triyono
Editor Isna Triyono