Keep your face always toward the sunshine, and shadows will fall behind you
Walt Whitman

Koleksi Terbaru #Markamarie dan Vivi Zubedi Untuk Rayakan Lebaran

author
Ratih Sukma Pertiwi
Senin, 13 Mei 2019 | 12:15 WIB
| #Markamarie

Inspirasi busana untuk merayakan Hari Raya yang istimewa dengan delapan koleksi terbaru #Markamarie feat. Rhani dan Vivi Zubedi.

Deretan koleksi terbaru karya dua modest fashion designer, Franka Soeria dan Vivi Zubedi, ditampilkan dalam gelaran Modest Fashion Founders Fund (MFFF), Kamis (9/5) di La Moda Plaza Indonesia yang digagas oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf).

MFFF adalah program akselerasi untuk pelaku usaha modest fashion Indonesia dalam hal permodalan dari sektor perbankan syariah. Pelaku usaha modest fashion Indonesia bisa mendaftarkan diri secara online melalui modestfffund.com untuk mengikuti MFFF yang dibuka hingga 20 Juni 2019.

Baca juga: 7 Jenis Bahan Hijab Pashmina Yang Nyaman Dipakai

Untuk melakukan proses seleksi desainer, Bekraf menggandeng Franka sebagai pemilik brand #Markamarie dan inisiator beragam acara modest fashion week di dalam dan luar negeri, serta bekerja sama dengan sejumlah pakar bisnis dan desain modest fashion.

Baca juga: Tertarik Hijab Street Style? Tiru 10 Gaya Seru Sivia Ini

Yuk, intip koleksi terbaru #Markamarie feat. Rhani dan Vivi Zubedi, dan jadikan  sebagai inspirasi tampilan terbaikmu di Hari Raya.

  • | #Markamarie
  • | #Markamarie
  • | #Markamarie
  • | #Markamarie
  • | Vivi Zubedi
  • | Vivi Zubedi
  • | Vivi Zubedi
  • | Vivi Zubedi

 

 

 

 

Penulis Ratih Sukma Pertiwi
Editor Ratih Sukma Pertiwi