What it’s like to be a parent: It’s one of the hardest things you’ll ever do but in exchange it teaches you the meaning of unconditional love.
Nicholas Sparks

Kaki Bengkok Pada Bayi di Bawah 18 Bulan, Normal Kah?

author
Isna Triyono
Senin, 18 November 2019 | 15:11 WIB
SHUTTERSTOCK |

Pada usia 12 – 18 bulan, biasanya bayi memasuki tahap untuk belajar berjalan.

Beberapa bayi di usia ini sudah ada yang berjalan sedikit lancar.

Di tahap ini, banyak orangtua yang khawatir melihat bentuk kaki bayinya yang membentuk huruf O. Tanda fisik yang mudah dikenali dari bentuk kaki bayi O adalah kedua pergelangan kaki bisa rapat sementara kedua lutut tidak saling menyentuh.

Namun kondisi kaki pada bayi di bawah usia 18 bulan termasuk hal yang wajar karena masih terpengaruh dari posisi bayi selama di dalam rahim. Seiring bertambahnya usia bayi, kaki akan semakin lurus dan akan bertahan hingga ia besar nanti.

Baca juga: 6 Tips Tenangkan Diri Saat Kesal Pada Anak

Kondisi kaki bayi membentuk huruf O biasanya akan menghilang saat anak berusia 3 tahun.

Tapi kamu harus waspadai jika kaki bayi membentuk huruf O jika:

1. Tetap membentuk huruf O saat usianya sudah memasuki usia 2-3 tahun.

2. Masih di bawah usia 24 bulan namun tungkainya semakin membentuk huruf O yang lebih lebar.

3. Kekurangan vitamin D setelah dilakukan tes darah.

Meski bentuk O pada kaki bayi di bawah usia 18 tahun adalah hal yang wajar, namun kamu bisa melakukan perawatan terhadap kaki bayi sebagai berikut.

Baca juga: Keasyikan Bermain Bikin Anak Sembelit

1. Pilih kaos kaki dan sepatu yang pas

Pastikan memakaikan bayi kaos kaki dan sepatu yang pas, yaitu tetap memberi ruang gerak dan peregangan kaki bayi.

2. Periksa Secara Teratur

Untuk bayi yang mulai belajar berjalan, perhatikan bentuk kaki bayi secara teratur. Gunanya agar jika terlihat ada yang berbeda, bisa ditangani dengan cepat.

3. Bertelanjang Kaki

Sesekali biarkan bayi berlatih berjalan tanpa menggunakan alas kaki agar telapak kakinya terstimulasi tekstur yang berbeda-beda.

 

Penulis Isna Triyono
Editor Isna Triyono