If you have never been hated by your child, you have never been a parent.
Bette Davis

Redakan Eksim Dengan Oatmeal, Caranya?

author
Ratih Sukma Pertiwi
Jumat, 10 Juli 2020 | 18:37 WIB
| SHUTTERSTOCK

 

Untuk meredakan keluhan, penderita gangguan kulit eksim atau dermatitis atopik bisa coba cara alami ini.

Saat keluhan eksim datang pasti rasanya tidak nyaman. Kulit akan terasa gatal, panas, dan kemerahan. Terlebih jika terjadi pada anak-anak, bisa jadi membuatnya lebih rewel.

Nah, ada salah satu cara alami yang bisa dicoba, yaitu mengompres kulit yang mengalami eksim dengan oatmeal. Bisa juga dengan cara mandi berendam dengan oatmeal.

Oatmeal mengandung vitamin dan mineral untuk menjaga kelembapan kulit yang bisa meredakan gejala eksim.  Kandungan antioksidan dalam oatmeal membantu mengurangi peradangan pada kulit sehingga menenangkan kulit yang gatal.

 

Baca juga: 7 Cara Ringankan Keluhan Eksim Pada Anak di Rumah

 

Memandikan bayi | SHUTTERSTOCK

 

Tertarik mencoba? Yuk, ikuti langkah-langkah mudah berikut ini.

1.Blender 1 cangkir oatmeal tanpa rasa hingga halus. Boleh menggunakan oatmeal instan atau mentah.

2.Campur sedikit bubuk oatmeal dengan air suam-suam kuku untuk mengompres bagian tubuh yang gatal.

3.Untuk mandi berendam, masukan secangkir bubuk oatmeal tersebut ke dalam air mandi yang bersuhu hangat atau suam-suam kuku saja.

 

Baca juga: Si Kecil Menderita Eksim? Kenali Gejala dan Pemicunya

 

4.Kompres atau mandi berendam oatmeal ini dilakukan kira-kira 10-15 menit.

5.Jangan menggosok-gosok bagian tubuh yang ruam, cukup usap-usap perlahan saja.

6.Keringkan dengan handuk lembut. Mandi oatmeal ini bisa dilakukan seminggu 2-3 kali.

 

 

Tertarik mencoba, Bunda?

 

 

Penulis Ratih Sukma Pertiwi
Editor Ratih Sukma Pertiwi