Being a parent has made me more open, more connected to myself, more happy, and more creative. I’m more discerning in what I do and how I do it. It’s just made me a better person all the way around.
Alicia Keys

Viral Video Tiga Orang Ibu Berfoto Wefie di Depan Pusara Eril

author
Ruth Sinambela
Jumat, 17 Juni 2022 | 11:06 WIB
Keluarga tengah menaburkan bunga di atas makam Eril saat prosesi pemakaman | Portal Yogya

Setelah dimakamkan pada Senin (13/6/2022), makam yang menjadi tempat peristirahatan terakhir Almarhum Eril, kini tampak sering dikunjungi oleh warga Jawa Barat dan sekitarnya. Bukan tanpa alasan, Ridwan Kamil sendiri, sebagai ayah dari mendiang Eril memang memberi izin bagi warga yang berniat untuk berziarah serta mendoakan Eril di makamnya.

Baca Juga: Memiliki Kisah yang Hampir Sama, Makam Ani Yudhoyono Berdekatan Dengan Ainun Habibie

Lewat unggahan di media sosial Instagram @RidwanKamil Beliau tak lupa memberi informasi mengenai waktu yang diperkenankan untuk warga yang akan berziarah ke makam, yaitu pukul 8 pagi hingga jam 5 sore.

Terletak di kampung halaman sang ibunda

Berlokasi di Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Makam yang kelak akan bersanding dengan sebuah Masjid yang kini tengah dalam pembangunan, dan diberi nama seperti nama belakang Eril, yakni Masjid Al-Mumtadz ini memiliki suasana asri dan indah, dimana pemandangan alam seperti persawahan, sungai kecil, hingga pegunungan mengelilinginya, Bun.

Tentu saja setiap warga yang hadir niatnya adalah untuk mendoakan Almarhum, namun apa daya, ada saja beberapa orang yang pada akhirnya malah tak kuat menahan keinginan untuk mengambil gambar, atau mungkin juga lupa kalau sedang berada di makam karena terlalu indahnya pemandangan di sekitarnya, hingga akhirnya malah berfoto atau berselfie ya, Bun.

Baca Juga: Anak Harus Diajari Sopan Santun, Ini Yang Perlu Dilakukan Orangtua

Potongan gambar dari rekaman video yang memperlihatkan tiga orang ibu tengah berfoto di makam Eril | Suara.com

Himbauan untuk tidak selfie di makam

Meski sudah sepatutnya tidak melakukan selfie atau berfoto di pemakaman, ditambah lagi adanya  himbauan yang telah diberikan oleh pihak keluarga Eril, salah satunya lewat media sosial Instagram sang ibunda, @ataliapr.

Untuk tidak melakukan dokumentasi pribadi momen takziah dan pemakaman demi kelancaran acara. Kami mohon simpati dan empatinya”, merupakan himbauan pihak keluarga yang diberikan pada saat prosesi pemakaman, dan selayaknya dapat tetap dipahami oleh masyarakat yang ingin berziarah.

Namun meski begitu, ternyata masih ada saja yang tertangkap kamera sengaja melakukan selfie di dekat makam Eril, Bun. Salah satunya dapat dilihat lewat sebuah video yang viral di berbagai akun media sosial sejak kemarin. 

Terlihat dengan jelas di dalam video tiga orang ibu mengenakan gamis hitam memutuskan untuk melakukan wefie di depan pusara Eril, padahal saat itu sedang hujan gerimis. Ketiga ibu tersebut juga tampaknya tak menyadari kalau ada seseorang yang tengah merekam kejadian tersebut.

Baca Juga: 8 Tips Membantu Anak Melewati Masa Duka

Sungguh amat disayangkan ya, Bun. Karena keinginan untuk berziarah malah menyisakan cerita yang kurang baik, dan disaksikan banyak orang pula. Ada baiknya Bunda-bunda yang ingin melakukan ziarah ke makam Eril, lebih berempati dan menghormati lagi keinginan keluarga yang meminta untuk tidak mengambil foto atau pun video ya, Bunda.

Namun tentu saja ketika melihat perbuatan yang mungkin kurang baik seperti selfie di makam, ada baiknya kita terlebih dahulu mengingatkan, bukannya merekam diam-diam. Bagaimana pun, semoga ke depannya masyarakat semakin dan lebih cerdas lagi dalam bersikap terutama di tengah semakin majunya perkembangan zaman dan teknologi, khususnya dunia media sosial, ya!

Penulis Ruth Sinambela
Editor Ruth Sinambela