I finally realized that being grateful to my body was key to giving more love to myself.
Oprah Winfrey

Resep Weekend: Bread Pudding Tea

author
Ruth Sinambela
Sabtu, 10 September 2022 | 10:00 WIB
Bread Pudding Tea | ROMY PALAR/COOKIN.ID

Penyuka puding roti atau bread pudding, wajib banget mencoba resep yang satu ini nih, Bun! Selain unik karena menggunakan croissant alih-alih roti tawar, tambahan teh dan kayu manis di dalam resep Bread Pudding Tea ini juga sangat unik karena menghasilkan cita rasa yang menarik dan pastinya enak, Bun!

Puding roti yang satu ini memang berbeda dengan puding roti kebanyakan, deh. Kini membuat puding roti tak lagi hanya terbatas menggunakan bahan-bahan seperti roti dan susu saja! Selain itu, aroma dan kelezatan rasanya pun dijamin tak akan membuat Bunda dan keluarga merasa bosan. Justru sebaliknya, merasa segar dan ingin nambah-nambah lagi. Yuk, segera di-recook untuk menu camilan keluarga di akhir pekan ini, Bunda!

 

BAHAN:

6 buah croissant

50 gr kenari

50 gr kismis

1 buah apel, dipotong-potong

minuman teh kemasan

6 butir telur

1 sdt kayu manis

50 gr gula pasir

1/2 sdt garam

2 sdm susu bubuk

 

CARA MEMBUAT:

1. Tata croissant di dalam pinggan. Sisihkan.

2. Kocok telur, gula pasir sampai larut.

3. Tuangkan teh sedikit demi sedikit.

4. Tambahkan susu bubuk dan kayu manis, aduk rata.

5. Tuang ke atas croissant

6. Kemudian tambahkan kismis, kenari, dan apel.

7. Oven sambil direndam sampai matang.

 

Simak Juga: Resep Weekend: Mac and Cheese Pastry

Simak Juga: Resep Weekend: Fruity Loukoumedes, Donat Ala Yunani yang Mudah Dibuat

Penulis Ruth Sinambela
Editor Ratih Sukma Pertiwi