Love as powerful as your mother’s for you leaves its own mark to have been loved so deeply .. will give us some protection forever.
J.K. Rowling

Manfaat Mewarnai, Terapi Seni yang Baik untuk Kesehatan Mental Bunda juga Si Kecil

author
Ruth Sinambela
Rabu, 26 Oktober 2022 | 10:21 WIB
Bukan hanya anak-anak, orang dewasa pun bisa menikmati waktu menyenangkan saat melakukan aktivitas mewarnai | Shutterstock

Bagi si kecil, kegiatan mewarnai merupakan salah satu aktivitas menyenangkan yang sudah ia lakukan sejak masih balita. Dahulu bersama Bunda ia akan sangat menikmati aktivitas mewarnai hingga lama.

Setelah berusia sekolah pun, aktivitas mewarnai masih menjadi andalan untuk menghabiskan waktu saat senggang. Bahkan banyak juga lho, anak-anak yang memilih les mewarnai sebagai salah satu kegiatan di luar sekolah.

Baca Juga: Sejarah FOMO dan Dampak Negatifnya bagi Kesehatan Mental

Mewarnai memang sangat menyenangkan, terutama bagi anak-anak. Namun tahukah Bunda kalau orang dewasa pun bisa menghabiskan waktu yang menyenangkan dengan melakukan aktivitas ini? Iya, Bun. Aktivitas mewarnai kini memang sudah dikenal sebagai sebuah terapi seni yang terbukti mampu memperbaiki kesehatan mental.

Terapi seni

Terapi seni atau art therapy, seperti dilansir dari Alodokter, adalah salah satu jenis psikoterapi yang menggunakan seni sebagai media utamanya. Terapi ini sudah digunakan sejak lama sebagai cara untuk menenangkan dan meningkatkan kesadaran diri bagi seseorang yang memiliki tekanan psikologis atau gangguan mental.

Mewarnai telah lama digunakan sebagai salah satu bagian dari terapi seni untuk mengatasi masalah kesehatan mental | Shutterstock

Meski sudah lama digunakan sebagai salah satu terapi seni, kegiatan mewarnai sendiri kini lebih dikenal luas di masyarakat karena kegiatan ini sering masuk di dalam scene atau adegan drama maupun film populer sehingga membuatnya makin dikenal oleh masyarakat.

Ditambah lagi kini buku-buku mewarnai untuk orang dewasa yang juga diklaim dapat memberikan efek tenang dan anti-depresi telah banyak dijual bebas dengan harga yang cukup terjangkau. Sehingga masyarakat pun dapat memilikinya dengan mudah!

Baca Juga: Afirmasi Positif: Sangat Penting bagi Kesehatan Fisik dan Mental Anak

Manfaat mewarnai untuk Bunda

Meski mewarnai dinilai sebagai salah satu terapi seni yang dapat memulihkan stres atau depresi, sebenarnya kegiatan mewarnai tidak terbatas hanya bermanfaat untuk terapi kesehatan mental, Bun. 

Karena itulah lebih luas lagi, mewarnai dapat dilakukan oleh siapa pun dan tentu saja juga akan memberikan efek positif. Apa saja sih, manfaat yang bisa Bunda dapat dari mewarnai?

  • Seperti juga kegiatan seni lainnya, mewarnai secara langsung akan membuat perasaan lebih tenang dengan memperbaiki mood, menjadi rileks karena fokus, juga dapat lebih menikmati waktu.
  • Terapi mewarnai juga bisa menjadi wadah untuk menyalurkan emosi, Bun. Baik emosi negatif maupun positif. Hal ini akan tercermin dengan jelas melalui hasil mewarnai Bunda nantinya. Lewat goresan, maupun warna-warna yang Bunda pilih.
  • Berbagai penelitian yang telah dilakukan menyatakan kalau kegiatan mewarnai dapat mengurangi tekanan psikologis. Karena itulah mewarnai sangat disarankan untuk Bunda yang membutuhkan waktu tenang atau ingin menenangkan diri.
  • Mewarnai dapat menjadi wadah untuk bisa menjadi diri sendiri. Seringkali kesibukan Bunda di rumah maupun di kantor menuntut Bunda untuk menjadi “sempurna”, namun saat Bunda mengambil waktu untuk mewarnai, di situlah Bunda bisa menjadi diri sendiri. Tak perlu memikirkan aturan maupun kenyamanan orang lain. Yang perlu Bunda lakukan hanya menikmatinya saja!

Ajaklah si kecil mewarnai bersama Bunda untuk mendapatkan juga manfaatnya, Bun! | Shutterstock

Baca Juga: Bisa Picu Depresi, Stop Blaming Culture pada Para Ibu

Manfaat mewarnai untuk keluarga

Ketika Bunda merasa rileks, tenang, happy, dan memiliki suasana hati yang bagus, maka seluruh anggota keluarga akan ikut merasa baik juga! Selain itu, Bunda juga bisa mengajak si kecil untuk mewarnai bersama dan melakukannya sambil berbincang ringan atau bahkan melakukan obrolan yang lebih dalam ketika melakukannya bersama buah hati Bunda yang telah remaja!

Tentu kegiatan mewarnai bisa menyenangkan dengan caranya yang berbeda-beda, baik mewarnai sendiri maupun bersama si kecil. Namun dengan menikmatinya, maka kegiatan mewarnai akan selalu memberi dampak positif bagi diri Bunda sendiri juga si kecil.

Penulis Ruth Sinambela
Editor Ratih Sukma Pertiwi