
Kita semua pasti punya teman yang rutinitas skincare-nya ada 15 langkah: dari toner, essence, serum, ampoule, eye cream, moisturizer, sampai sunscreen—dan itu baru pagi hari! Tetapi bagaimana jika Bunda termasuk tipe yang kadang cuci muka saja sudah prestasi? Tenang, Bunda nggak sendirian kok.
Ada kabar baik dari Dr. Rosanne Paul, ahli dermatologi yang bilang kalau kamu tetap bisa punya kulit sehat walaupun kamu nggak punya banyak waktu karena lebih pilih mengurus anak-anak. Serius! Yuk, kita bahas rutinitas skincare paling simpel buat kamu yang ingin praktis tapi hasilnya tetap maksimal.
1. Cuci Muka Tetap Wajib
Pertama-tama, mau sesimpel apapun rutinitas kamu, cuci muka nggak boleh dilewatkan. Meskipun kamu cuma pakai dua produk, tetap harus mulai dari cleansing. Kenapa? Karena kalau tidak dibersihkan dulu, kotoran, minyak, dan debu di wajah bisa bikin produk skincare lain susah menyerap ke kulit.
Baca juga: Tips Jaga Skin Barrier-mu di Usia 35+
Tips dari Dr. Paul: sekalian saja cuci muka pas lagi mandi. Hemat waktu kan? Namun ingat, air panas bisa bikin kulit kering dan iritasi. Jadi, ubah suhu air jadi hangat suam-suam kuku sebelum mulai cuci muka.
Pastikan Bunda bukan sekadar membasahi wajah lalu merasa sudah bersih, ya! Pakai gentle cleanser dua kali sehari—pagi dan malam—itu basic tapi penting banget.
2. Sunscreen dan Moisturizer
Nah, selain cuci muka, dua hal yang wajib kamu punya itu sunscreen dan moisturizer. Nggak perlu ribet, kamu bisa cari moisturizer yang sudah ada SPF-nya sekalian. Jadi, sekali oles, langsung dapat dua manfaat: melembapkan kulit dan melindungi dari sinar UV.
Kalau kamu tipikal yang suka skip moisturizer pagi-pagi karena buru-buru, nggak apa-apa (sesekali). Tetapi kamu wajib memakainya pada malam hari karena kulit butuh kelembapan ekstra saat tidur, apalagi setelah seharian kena AC atau matahari.
Buat yang malas riset produk satu-satu, ada rekomendasi moisturizer SPF yang aman dan gampang: Cetaphil UVA/UVB Defense SPF 50+ atau CeraVe AM Facial Moisturizing Lotion with SPF 30. Dua brand ini emang terkenal gentle, bebas pewangi dan pewarna, jadi cocok buat kulit sensitif sekalipun.
Kamu juga bisa pakai MS Glow Beauty Sunwhite Daily Cream SPF 50, Pond’s Bright Miracle Ultimate Clarity Cream SPF 30, atau Azarine Cicamide Barrier Sunscreen Moisturizer SPF 35.
Baca juga: Benarkah BPJS Kesehatan Tidak Lagi Menanggung Biaya Operasi Caesar?
3. Kalau Mau Nambah, Pilih Serum Multifungsi
Kalau ingin menambah step sedikit karena ingin menghilangkan bekas jerawat, mencerahkan, atau mengatasi kerutan, kamu bisa mulai dengan serum multitasking. Ini semacam all-in-one product yang bisa mengurus beberapa masalah sekaligus.
Nggak semua serum harus ribet, kok. Pilih yang memang sesuai kebutuhan kamu saja. Yang penting, jangan overthinking. Mulai dari satu produk dulu, lihat reaksinya, baru pertimbangkan apakah ingin menambah kalau hasilnya oke.
Konsisten adalah Kunci
Yang terakhir, mau sesibuk apapun rutinitas kamu, kuncinya tetap satu: konsisten. Dr. Paul bilang, kamu butuh waktu minimal enam minggu untuk melihat hasil dari skincare. Jadi jangan baru dua hari sudah mengeluh, “Kok gak glowing-glowing sih?”
Lagipula, terlalu banyak produk justru bisa bikin kulit kamu bingung dan malah breakout. Kadang justru less is more, apalagi kalau kamu baru mulai atau punya kulit sensitif.
Baca juga: Tren 2025: Ballet Sneakers, Tetap Chic tanpa Menyiksa Kaki
Intinya, kamu nggak perlu punya lemari penuh skincare untuk memiliki kulit sehat. Mulai dari cuci muka yang benar, pakai moisturizer (malam wajib!), dan jangan pernah melewatkan sunscreen.
Sisanya, sesuaikan saja sama kebutuhan dan waktu kamu. Nggak harus ribet, yang penting rutin. Lama-lama kamu juga bisa merasa ingin menambah step karena sudah melihat hasilnya.
Buat Bunda yang supersibuk, yuk jalani rutinitas skincare yang praktis tapi konsisten!
Sumber: Orogold Cosmetics/The Daily Mail